Forage atau hijauan segar merupakan semua bahan pakan yang diberikan kepada ternak dalam bentuk segar, baik dilakukan pemotongan terlebih dahulu, maupun yang langsung di makan oleh ternak di tempat tumbuhnya hijauan (disengut langsung). Hal tersebut sesuai dengan pendapat Parakkasi (1999) yang menyatakan bahwa forage adalah bahan yang diberikan kepada ternak langsung setelah dipanen atau dipotong atau ternak merumput. Lebih lanjut Utomo (1995) menyatakan bahwa forage merupakan hijauan yang umurnya masih muda atau sebelum berbunga (stage of maturity) yang diberikan kepada ternak dalam bentuk fresh, umumnya berasal dari campuran rumput, legume dan tanaman lain.
Hijauan segar yang paling digemari oleh ternak adalah rumput. Rumput disamping memiliki kemampuan tumbuh yang tinggi juga mudah diperoleh khususnya di daerah tropis. Sehingga selain selain dilakukan pemotongan rumput, ternak juga dapat langsung merumput, sehingga tenaga, waktu dan dana yang dimiliki peternak menjadi lebih efisien.
Hijauan merupakan bahan pakan yang banyak mengandung karbohidrat dalam bentuk gula sederhana, pati dan fruktosa yang sangat berperan dalam menghasilkan energy bagi kelangsungan hidup ternak. Aak (1983) menyatakan bahwa hijauan segar umumnya terdiri atas daun-daunan yang berasal dari rumput-rumputan, tanaman biji-bijian/jenis kacang-kacangan. Contoh hijauan segar antara lain: (1) rerumputan, terdiri atas: Rumput Gajah (Pennisetum purpureum), rumput Benggala (Penicetum maximum), rumput Setaria (Setaria sphacelata), rumput Brachiaria (Brachiaria decumbens), rumput Mexico (Euchlena mexicana) dan rumput lapangan yang tumbuh secara liar; (2) Kacang-kacangan, terdiri atas: Lamtoro (Leucaena leucocephala), stylo (Sty-losantes guyanensis), centro (Centrocema pubescens), Pueraria phaseoloides, Calopogonium muconoides dan jenis kacang-kacangan lain dan (3) Dedaunan, terdiri atas: Daun nangka, daun pisang, daun turi dan daun petai cina.
Hijauan segar yang diberikan dalam keadaan dalam keadaan baik akan memacu ternak untuk tumbuh dengan baik, karena nutrisi yang diberikan kepada ternak tercukupi baik dari segi kualitas maupun dari segi kuantitas. Hijaun segar yang baik mempunyai syarat-syarat tertentu. Syarat-syarat hijauan segar yang baik adalah:
(1) Hijauan memiliki palatabilitas yang baik (Palatable)
Palatabilitas merupakan penampilan bahan pakan atau sifat performans bahan pakan sebagai akibat dari keadaan fisik dan kimiawi yang dimiliki oleh bahan pakan tersebut yang dicerminkan oleh sifat organoleptiknya seperti kenampakan, bau, rasa, tekstur dan temperaturnya. Hal inilah yang akan menarik dan merangsang ternak untuk mengkonsumsinya.
(2) Varietas hijauan heterogen
Semakin heterogen varietas hijauan yang digunakan akan memperbaiki kualitas hijauan yang diberikan, karena komposisi masing-masing tanaman makanan ternak berbeda.
(3) Memiliki kandungan klorofil yang tinggi
Ciri hijauan dengan kualitas tinggi dapat ditunjukkan dari warna tanaman makanan ternak. Tanaman yang berwarna hijau memiliki kandungan klorofil yang tinggi sehingga mampu menunjang aktivitas tanaman secara maksimal.
(4) Mempunyai rasio daun dan batang yang tinggi
Daun mempunyai kandungan nutrisi yang lebih tinggi dan komponen serat yang lebih rendah dibandingkan batang terutama pada saat tanaman muda. Semakin tinggi rasio daun dan batang maka tanaman akan semakin berkualitas.
(5) Hijauan tumbuh di tanah yang subur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar